by Han | Aug 2, 2022
Kuala Kurun gunungmaskab.go.id – Pemerintah Kabupaten Gunung Mas (Gumas) melalui Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (P2KBP3A) menggelar Kegiatan Rekonsiliasi Stunting Tingkat Kabupaten Gumas yang dilaksanakan di Aula Lantai I Kantor Bupati Gumas, Selasa (2/8/2022).

Kepala DP2KBP3A Maria Efianti saat menyampaikan laporannya.
Maksud dan tujuan kegiatan ini dilaksanakan adalah memfasilitasi Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Kalimantan Tengah dalam rangka sosialisasi dan sinergi Percepatan Penurunan Stunting (PPS) guna menyusun langkah strategis PPS di Kabupaten/Kota, serta upaya percepatan penurunan dan penanggulangan masalah stunting di Kabupaten Gumas dan untuk memastikan terjadinya integrasi pelaksanaan intervensi penurunan stunting secara bersama-sama antara Organisasi Perangkat Daerah (OPD) penanggungjawab layanan dengan sektor atau lembaga non pemerintah.
Dalam laporannya Kepala Dinas P2KBP3A Maria Efianti mengungkapkan “di Kabupaten Gumas Isu tentang stunting telah beberapa tahun ini menjadi program prioritas dan penanganannya pun telah dilakukan secara konvergen melalui konvergensi percepatan penurunan stunting.” Ungkapnya.
Acara dibuka secara resmi oleh Wakil Bupati Efrensia L.P Umbing.
Bupati Gumas melalui Wakil Bupati Wakil Bupati Efrensia L.P Umbing menyambut baik serta mengapresiasi kegiatan ini, “saya berharap dengan diadakan kegiatan ini dapat meningkatkan koordinasi, sinergitas dan evaluasi penyelenggaraan percepatan penurunan stunting secara efektif, konvergen dan terintegrasi dengan melibatkan lintas sektor,” ucapnya.
Seperti diketahui bersama salah satu Visi dan Misi Bupati dan Wakil Bupati Gumas yaitu Smart Human Resources, “diharapkan generasi penerus harus bebas dari stunting khususnya Kabupaten Gunung Mas yang berdasarkan data, angka prevalensi stunting masih tinggi sehingga perlu kesadaran bersama untuk melakukan intervensi untuk menurunkan angka tersebut,” tandasnya.
Narasumber sebanyak dua orang dari BKKBN Provinsi Kalteng yaitu Noni Mardeka Sary, Jabatan Sub Koordinator Penyusunan Parameter Pengendalian Penduduk dan Yulian A. Siram Jabatan Program Manager Bidang Data, Pemantauan dan Evaluasi Satgas PPS.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Ketua TP-PKK Mimie Mariatie Jaya Samaya Monong, Kabag. SDM Polres Gumas, Pabung 1016 PLK, pimpinan Perangkat Daerah terkait dan camat.
by Han | Aug 1, 2022
Kuala Kurun gunungmaskab.go.id – Pemerintah Kabupaten Gunung Mas (Gumas) melalui Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Penelitian dan Pengembangan (Bappedalitbang) menggelar Seminar Awal Penyusunan Roadmap Sistem Inovasi Daerah (SIDa) yang dilaksanakan di Aula Bappedalitbang, Senin (01/08/2022).
Acara dibuka oleh Bupati Gumas dalam hal ini diwakili oleh Wakil Bupati Gumas Efrensia L.P Umbing dalam sambutannya mengatakan “bentuk inovasi daerah diartikan semua bentuk pembaharuan untuk peningkatan kinerja dalam penyelenggaraan pemerintahan daerah,” ucap Efrensia.
Diapun menjelaskan Kriteria inovasi daerah sesuai dengan peraturan pemerintah nomor 38 tahun 2017 pasal 6 tentang inovasi daerah terdiri dari mengandung pembaharuan sebagian atau seluruh unsur Inovasi yang memberi manfaat bagi daerah dan masyarakat, sehingga tidak mengakibatkan pembebanan atau pembatasan pada masyarakat, dan merupakan urusan pemerintahan yang menjadi Kewenangan daerah serta dapat direplikasi.
Majunya suatu bangsa sangat ditentukan oleh inovasi yang dilakukan bangsa tersebut, oleh karena itu maka diperlukan adanya perlindungan terhadap kegiatan yang bersifat inovatif yang dilakukan oleh aparatur sipil negara di daerah dalam memajukan daerahnya, sesuai dengan undang-undang nomor 23 tahun 2014 Tentang pemerintahan daerah pasal 386 s/d 390 inovasi daerah adalah semua bentuk pembaharuan dalam penyelenggaraan pemerintahan daerah.

Dengan tujuan untuk meningkatkan kinerja penyelenggaraan pemerintah dalam mencapai tujuan tersebut, sasaran inovasi daerah diarahkan untuk mempercepat terwujudnya kesejahteraan masyarakat melalui peningkatan pelayanan penerapan, pengoperasian dan evaluasi kebijakan yang kesemuanya ini akan menghasilkan suatu bentuk inovasi.
Dalam kesempatan yang sama Kepala Bappedalitbang Gumas Yantrio Aulia mengatakan “Roadmap SIDa Kabupaten Gumas ini disusun sesuai amanat Peraturan Bersama Menteri Negara Riset dan Teknologi dan Menteri Dalam Negeri Nomor 03 Tahun 2012 dan Nomor 36 Tahun 2012 tentang Penguatan Sistem Inovasi Daerah,” ucapnya.

“Dokumen Roadmap SIDa ini merupakan Kebijakan Penguatan SIDa Kabupaten Gumas Periode 2022-2024, dalam rangka mendukung pencapaian Visi Pembangunan yaitu Terwujudnya Kabupaten Gumas yang Bermartabat, Maju, Berdaya Saing, Sejahtera dan Mandiri (MAJU BERSAMA),” tandasnya.
Sehingga diharapkan dapat mewujudkan sinergi pembangunan ekonomi berbasis ilmu pengetahuan, teknologi dan inovasi (IPTEKIN), serta mampu meningkatkan daya saing daerah.
by Han | Aug 1, 2022
Kuala Kurun gunungmaskab.go.id – Pemerintah Kabupaten Gunung Mas (Gumas) dalam hal ini Bupati Gumas Jaya Samaya Monong mendukung kegiatan Turnamen Bola Voli PBVSI Tahun 2022 yang akan diselenggarakan oleh Pengurus Kabupaten Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Gumas dalam waktu dekat ini.
Hal ini ditandai dengan disambut baiknya kedatangan Pengurus Kabupaten PBVSI Gumas Evandi Juang selaku Ketua yang didampingi Ketua Panitia Turnamen Nopriaman JK Handuran bersama dengan jajaran panitia inti dalam rangka silahturahmi untuk melaporkan dan memohon dukungan atas penyelenggaraan turnamen dimaksud oleh Bupati Gumas Jaya Samaya Monong di Rumah Jabatan Bupati Gumas Kuala Kurun, Senin (1/8/2022).

Foto : Bupati Gumas Jaya S. Monong akrab saat menjamu Pengurus Kabupaten PBVSI Gumas di Rumah Dinas Bupati Gumas, Senin (1/8/2022).
“Pemerintah menyambut baik dan mendukung penuh kegiatan ini, kami bersama dengan Ketua PBVSI, Panitia dengan Instansi dinas terkait untuk mempersiapkan sarana prasarana termasuk tempat pertandingan yang rencananya acara pembukaan nanti dilaksanakan tanggal 8 Agustus 2022,” ucap Jaya.
Ia pun mengatakan “tidak lepas juga dukungan dari para pihak dalam hal itu sponsor, yang juga akan mendorong pihak-pihak yang ada di Gumas ini terutama perusahan besar swasta dan siapapun pihak yang sifatnya tidak mengikat untuk mensuport kegiatan ini dari sisi anggaran,” tandasnya.
Adapun maksud dan tujuan diadakannya turnamen ini adalah dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke – 77, sekaligus seleksi atlet boli guna menyongsong Kejuaraan Pekan Olah Raga Provinsi (Porprov) Kalteng tahun 2023 nanti.
Hal ini sejalan dengan Program Pemkab Gumas yaitu smart human resources (pembangunan sumber daya manusia yang pintar, cerdas sehat jasmani dan rohani).
by Han | Aug 1, 2022
Kuala Kurun gunungmaskab.go.id – Pemerintah Kabupaten Gunung Mas (Gumas) melalui Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) menggelar kegiatan Pembekalan Ujian Kenaikan Pangkat Penyesuaian Ijazah dan Ujian Dinas Tingkat I dan II bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) yang dilaksanakan di Ruang Ujian pada kantor BKPSDM, Senin (1/8/2022).
Terkait kegiatan pembekalan ini dilaksanakan cuma satu hari yang dilakukan secara virtual via Aplikasi Zoom Meeting yang kemudian terhubung langsung dengan Narasumber dari Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Kalteng.
Dalam agendanya pembekalan ini dibagi menjadi dua sesi, yang pertama adalah Sesi Ujian Kenaikan Pangkat Penyesuaian Ijazah dan sesi yang kedua yaitu Ujian Dinas Kenaikan Pangkat Tingkat I dan II.
Kegiatan ini diakomodir oleh Bidang Pengembangan Aparatur.
Kepala BKPSDM melalui Kabid. Pengembangan Aparatur Kristian selaku koordinator kegiatan mengatakan “terkait kegiatan ini BKPSDM Gumas memfasilitasi apa yang telah dijadwalkan oleh Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Kalimantan Tengah,” ucapnya.
Ia pun menegaskan “terkait pelaksaan ujian nanti sesuai dengan hasil Rakor kemarin dengan provinsi, jadi kita hanya menunggu jadwal yang akan ditetapkan oleh BKD Provinsi Kalteng,” tandasnya.
Adapun jumlah peserta yang berhak mengikuti ujian adalah yang telah dinyatakan lulus seleksi, untuk kategori ujian Dinas kenaikan pangkat Penyesuaian Ijazah berjumlah 29 orang dan kategori ujian Dinas Kenaikan Pangkat Pangkat Tingkat I dan II berjumlah 72 orang.
by Han | Jul 31, 2022
Kuala Kurun gunungmaskab.go.id – Pemerintah Kabupaten Gunung Mas (Gumas) melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) menggelar Kegiatan Pencanangan Gerakan Pembagian 1 Juta Bendera Merah Putih Di Provinsi Kalimantan Tengah yang dilaksanakan di Taman Kota Kuala Kurun, Minggu (31/7/2022).

Foto : Bupati Gumas saat menyampaikan sambutannya.
Dalam sambutannya Bupati Gumas Jaya S. Monong menjelaskan terkait kegiatan ini dilaksanakan adalah sesuai petunjuk dari kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia melalui Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah bahwa dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 77, dilakukan pencanangan Pencanangan Gerakan Pembagian 10 Juta Bendera Merah Putih Di Seluruh Indonesia.
Kegiatan ini ditandai dengan acara pengibaran Bendera Merah Putih secara simbolis oleh Bupati Gumas bersama Unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah dan pimpinan Perangkat Daerah dan Pembagian Bendera Merah Putih kepada masyarakat.
Bupati pun berpesan “kepada seluruh masyarakat Gumas untuk wajib mengibarkan Bendera Merah Putih dari tanggal 1 sampai 31 Agustus 2022 sebagai bentuk rasa cinta tanah air kita kepada bangsa dan negara,” tandasnya.
Turut Hadir pula Ketua TP-PKK Mimie Mariatie Jaya S. Monong, Sekda Gumas Yansiterson, Pimpinan Perangkat Daerah dan Masyarakat.