Kuala Kurun gunungmaskab.go.id – Pemerintah Kabupaten Gunung Mas Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) melakukan pelaksanaan evaluasi tahap III berupa tes urine susulan bagi Pegawai Tidak Tetap (PTT) dilingkungan Pemerintah Kabupaten Gunung Mas bertempat di Aula GPU Damang Batu, Selasa (19/1/2021) pagi.

Jumlah pegawai tidak tetap yang mengikuti kegiatan pelaksanaan evaluasi tahap III tersebut yakni berjumlah 114 orang pada Perangkat Daerah dilingkungan Pemerintah Kabupaten Gunung Mas.

Sekretaris Tim Terpadu P4GN (Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika dan Perkursor Narkoba) M. Rusdi mengatakan, pelaksanaan kegiatan evaluasi tahap III ini dilanjutkan bagi PTT yang belum mengikuti tes urin, tahap III tetap kita laksanakan sesuasi dengan perintah yang ada pada kami, hari ini tetap kita tunggu bagi peserta kegiatan evaluasi sampai jam 14.00 WIB”

Beliau berharap kepada rekan-rekan PTT hendaknya kalau bisa menjauhi hal-hal yang tidak kita inginkan karena bagaimanapun Pemerintah Daerah ikut memberantas terkait peredaran dan penggunaan narkoba.

Sementara itu, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia menerangkan, PTT yang yang belum di evaluasi akan tetap di evaluasi, bagi PTT yang tidak hadir hari ini akan tetap dipanggil dan dimintai keterangannya.

Kegiatan ini merupakan satu rangkaian tahapan evaluasi PTT yang telah dilaksanakan dari tahun kemaren, merupakan tahap terakhir atau tahap III untuk evaluasi melalui tes urin atau keterlibatan rekan-rekan PTT yang bermasalah dengan narkoba.

Karena keinginan bapak Bupati Gunung Mas ada tiga hal yang harus di berantas yaitu bebas dari narkoba, bebas dari perselingkuhan dan bebas dari perjudian.

“Evaluasi ini merupakan suatu upaya untuk meningkatkan sumber daya manusia, apabila ada yang terlibat narkoba bagaimana kita ingin meningkatkan sumber daya manusianya kalau yang dikonsumsi obat-obatan yang terlarang,” pungkasnya.